Sunday, November 29, 2020

Dharma dan Tali Kama



Sebuah tulisan yang pernah diupload di chirpstory pada 24 September 2019 dengan link https://chirpstory.com/li/446657. Chirpstory akan berakhir di Desember 2020.

Sebuah uraian hasil obrolan tentang siklus nilai dan keseimbangan ragawi.

Salah itu jejak dosa. Dosa itu jejak cinta. Sampai sini paham? 😂

Lalu apa itu Amal, atau Karya, atau Dharma? Apakah mereka Ada hubungan dengan cinta? Sepertinya beda alam. Mereka berhubungan dengan siklus nilai. Semakin cepat siklusnya, transfer dari satu essence ke essence lain, semakin Tak (harus) bisa terlihat.

Betapa lebih mudah membelokkan angin tanpa alasan, daripada air dengan tujuan. Kecuali hendak ke tujuan tanpa pijakan. Semua jadi terbalik.


Sebuah diskusi panjang lebar tentang apakah siklus piston harus diketahui dengan dalam, berakhir pada obrolan layang layang nusantara Dan kendara yang harus dirasa hingga bisa sampai tujuan. Salah satu teladan adalah layangan pecukan, contoh nyata semesta itu gemar bercanda.


"Pelajaran tersusah setelah merasakan semesta saat merangkai layangan adalah merangkai Tali kama," ujar rekan diskusi yang diamini bersama.

"Saya bisa tahu karakter supir hanya dari cara dia melirik spion. Ya. Cukup Dua detik saja. Saya tahu kamu wartawan dituntut bisa menembus narasumber dalam 7 detik, Kan? Basiknya sama. Ini hanya tools. Seperti pisau. Netral. Bisa dilatih," ujar Dodi, penjinak ular.

"kalau tidak mau dikatakan Tali karma," ujarnya sambil tertawa

"jika ia terlalu responsif pada dunia, cobalah kembali bermain dengan semesta. Dengan langit, angin, dan cahaya. Cobalah membuat dan menikmati terbangnya layangan," ujarnya. Tapi Saya ga terlalu mengamini.


Karena loading😬

No comments: