Friday, April 28, 2006

JAKARTA SIAGA SATUU!



Tentara dan Polisi kembali berbaris, bergerak menuju lapangan apel di tengah kantor gubernur...
Semua menyiapkan diri menghadapi "Badai Curhat para Buruh" di hari senin mendatang...

Sebuah realita yang pragmatis, ketika penguasa berbicara, mereka bisa memakai senjata sebagai ''stempel" kebenaran atas tindakan-tindakan mereka. Menembak rakyat mungkin dianggap sebuah tindakan yang bisa "memagari" teritori kekuasaan mereka agar tidak bisa dimasuki ego-ego rakyat kecil.

Tahun-tahun ini memang sangat men-jengah-kan, ketika para penguasa terlihat bobroknya, ternyata mereka hanyalah para penjudi, yang mempertaruhkan negeri sendiri untuk mendapatkan keuntungan semu. Kemenangan bagi mereka hanyalah kepuasan sesaat, di saat pundi-pundi mengalir ketika menjual rumah sendiri. Ketika anak-istri kehilangan tempat tinggal dan mulai menangis,mereka panik..Namun dasar penjudi, dianggapnya bertaruh dengan harta sendiri adalah sebuah jalan yang terbaik untuk menolong anak istri.

Harta yang terkuras, rumah yang tergadai, dan anak istri yang menangis,hanyalah sebagian kecil dari warna-warna dan simbol-simbol analogi kebobrokan sifat para penguasa. Mungkin Senin nanti adalah "perang rumah tangga", dimana para istri dan anak teriak minta makan, dan para suami malah marah dan melempar piring-piring agar semua isi rumah terdiam, sehingga istri seraya terisak membiarkan suami pergi begitu saja...pergi untuk berjudi lagi.

Oh..betapa susahnya mencari nafkah, ketika kita lebih suka bergantung , berjudi dan berhutang pada orang yang benar-benar mendapatkan uang dengan cara mencari nafkah...

Lebih baik menjadi orang jahat yang mencari nafkah..daripada menjadi orang baik yang berhutang...mungkin prinsip ini harus menjadi alternatif kepura-puraan baru...prinsip ini jauh lebih baik daripada kita harus mati dalam keadaan putus asa...KARENA BUKAN HANYA MEREKA PARA PENGUASA YANG BERHAK HIDUP...KITA PUN BERHAK UNTUK HIDUP

No comments: