Tuesday, November 27, 2012
Menakar Prasangka
Pengemis di waktu-waktu tertentu mengisi persimpangan-persimpangan jalan. Mengisi ujung jalan dengan tiang lampu pengatur lalu-lintas, duduk sila di trotoar dan mulai mengais rejeki.
Jam kerjanya tak diketahui, mungkin 12 jam, mungkin 8 jam, atau kurang dari itu. Tapi (sekali lagi) di waktu-waktu tertentu, mereka memang konsisten mengisi ruang-ruang sudut jalanan.
Tak tahu apakah sudut jalanan adalah tempat paling 'menguntungkan'. Tak tahu juga neraca laba mereka saat meminta-minta di posisi itu, dibandingkan harus berjalan keliling komplek, mengetuk pagar setiap gerbang rumah.
Mereka sedang berusaha, iya, berusaha meminta.
Di sisi lain, ada sosok-sosok jiwa yang berusaha memberi, berbagi, dan menyisihkan pendapatan mereka untuk diserahkan ke 'semesta'. Mereka sadar bahwa mereka adalah milik semesta. Mereka berusaha mengaitkan diri dengan semesta dengan cara memberi, berbagi, dan menyisih.
Memberi, berbagi, dan menyisihkan harta adalah sebuah rutinitas yang seringkali menyandu. Tak terasa hampir setengah harta seringkali tersisih. Namun hal itu tak membuat jiwa dan waktu terkorupsi. Hanya mungkin ada satu hal yang seringkali terkorupsi, ialah prasangka.
Prasangka yang ada sudut hati seringkali terusik saat ingin berbagi. Daftar pertanyaan seolah membumbung tinggi ingin mengonfirmasi apakah yang ingin kita bagi ini benar-benar untuk semesta, ataukah hanya untuk para oportunis yang bermain posisi bawah untuk 'menangkap' harta yang terlempar?..
Terlalu banyak konfirmasi, seringkali justru malah mengurai waktu. Dan hanya menjadikan kita 'pemangsa' skenario Tuhan. Terlalu sering kita merencana, sampai lupa kita malah merencana hubungan antarmanusia, yang sama sekali tak bisa dilakukan saat kita belum mengenal.
Pengemis yang (seolah) penuh derita itu memainkan perannya sebagai penakar rejeki orang, dengan tangannya yang jadi timbangan. Seringkali dengan kelemahan prasangka kita, kita jadi tak tahu siapa yang menjadi pemangsa, kita kah , atau si pengemis.
Merencana, atau bahkan hingga mengikuti sekolah merencana, membuat kita menjadi Tuhan-Tuhan kecil yang berhak menilai orang lain. Padahal kita tak pernah bisa mengetahui seseorang buang air besar seberapa cemplungan. Bahkan kita tak pernah mengetahui seseorang beberapa kali menelan ludah, karena sedang tercengang menatap karya Tuhannya.
Merencana, berprasangka, dan menakar adalah 3 hal yang biasa dilakukan barang ciptaan. Mengenal adalah pengikatnya. Mengenal adalah pintunya. Kita tak pernah bisa melakukan ketiga hal itu tanpa akhirnya melalui pintu pengenalan.
Terlalu banyak orang di luar pintu, yang harus kita kenal. Karena syarat untuk jadi manusia itu simpel, ia bisa membuka pintu. (titik)
Diposkan oleh
Private!
Sunday, November 25, 2012
Mulutmu, Klaksonmu?
Pagi-pagi, saya sudah mendengar berita Munarman dipukuli gara-gara menglakson berlebihan di jalan raya. Bagi saya ini adalah berita ironi, antara rasa ingin tertawa, dan prihatin (kebetulan rasa prihatin ini sudah mulai kebal karena dilatih oleh berita-berita kekerasan yang spartan di media lokal kita).
Rasa ingin tertawa seringkali berasal dari humor. Humor seringkali adalah rangkaian kebodohan yang dirangkai oleh kecerdasan. Saya masih selalu merasa salut untuk para komedian sejati yang punya range pemikiran lebar. Merangkai cerita (apapun) jadi tak wajar, tapi tak juga berlebihan.
Kemacetan adalah salah satu hal yang wajar di Jakarta. Banyak hal yang dihasilkan dari macet. Esensinya sih, macet adalah resultan dr beberapa kebodohan kecil. Orang cerdas seringkali membungkusnya dalam cerita2 inspiratif di timeline social media, seperti twitter atau status facebook. Bukan keinginan pencet klakson :P
Pencet klakson berarti memberi peringatan akan bahaya/kondisi tak ideal di sekitar. Bukan beritahu "saya adalah bahaya, saya tak ideal" :D
Esensinya, memencet klakson bertujuan untuk "mengganggu", membuat orang perhatian terhadap suatu hal. Bukan prpanjangan mulut sbnarnya :D
Jk ada 1 suara klakson, sjatinya ada 1 hal "gak beres".. jk ada 2 ya kelipatannya,dst. Bkn u/ brkomunikasi. Komunikasi mngarah ke keindahan.
Bagaimana cara meredam emosi saat diklaskon habis-habisan? Berikut tipsnya :D
- Anggap saja pnglakson baru dapat rejeki jadi orang kaya baru. Lagi pamerin klakson impornya
- Anggap ada kondisi darurat di blakang, kecipirit misalnya. Menghadapi kondisi darurat tak boleh panik. Santai saja
- "Mulutmu, klaksonmu". Beda orang beda mulut. Fungsi utamanya tetep untuk makan. Jika ada makanan sisa, berikan
- Bisa jadi balasan Tuhan krn kita dianggap berisik o/ alam. Menyatulah dengan alam, nikmati komunikasi dg semesta.
- Lanjutan no. 3, bisa kondisi darurat yg butuh pertolongan kita. Turun dari mobil, tnyakan, "Ada yg bisa saya bantu?"
Mungkin itu yang terjadi pada Munarman, kelima orang itu sebenarnya bantuin dia.. Wallohuallam bissawab
Diposkan oleh
Private!
Subscribe to:
Posts (Atom)